
Bagi mereka yang saat ini berusia 20-an, kemungkinan besar film-film kartun, seperti Doraemon, Crayon Shinchan, Ninja Hattori, Saint Seiya, dan Dragon Ball-Z adalah film yang menemani masa kecilnya. Sedangkan untuk generasi yang lebih tua, masa kecilnya lebih banyak didominasi oleh film-film kartun lawas, seperti He-Man, Flash Gordon, Silver Hawk, atau film animasi produksi kerja sama PPFN dan UNICEF, Si Huma.
Pada tahun 2000-an, kualitas film animasi telah jauh meningkat jika dibandingkan dengan film kartun lawas tersebut. Sebut saja Finding Nemo, Shrek, Ice Age, atau Monster, Inc. yang baik dari segi jalan cerita maupun kualitas animasi, sudah...